356 Ekor Sapi Di Vaksin
Sleman — Petugas Kesehatan Hewan Cangkringan didampingi Babinsa Koramil 01/Cangkringan Kodim 0732/Sleman Serda Yudi Purnomo melaksanakan vaksinasi (Penyakit Mulut dan Kuku) PMK pada ternak sapi yang ada di Wilayah Cangkringan Sleman,Rabu (29/6/2022).
Pada kesempatanya, Babinsa Serda Yudi Purnomo mengatakan, PMK adalah penyakit yang disebabkan oleh virus, bersifat akut pada ternak berkuku belah dua seperti sapi, kambing, domba, babi.Sedangkan pada pelaksanaan vaksinasi PMK hari ini dilakukan di tiga Kalurahan yaitu,kalurahan Umbulharjo, Kepuharjo, Glagaharjo Cangkringan Sleman.
“Hasil vaksinasi sejumlah 356 ekor ternak sapi, Ternak yang menjadi target adalah ternak rentan terkena PMK, yang dalam kondisi sehat, dengan prioritas ternak sapi,”ungkapnya.(Pendim0732/Sleman)