Babinsa Kelurahan Wirogunan Dampingi Kirab Budaya Bergodo Prajurit Nyutro

Yogyakarta – Pelaksanaan Wirofest (Wirogunan Festival) dalam rangka Hut Kota Yogyakarta digelar sangat meriah mulai dari gelar budaya, gelar UMKM dan gelar seni yang dilaksanakan di Jalan Bintaran Tengah, Kampung Bintaran, Kelurahan Wirogunan, Kemantren Mergangsan,Kota Yogyakarta, Sabtu (22/10/2022).

Kegiatan di mulai dari senam massal, kegiatan bersama anak Paud, Pamerti Kampung Nyutra, Kirap Budaya, serta gelar seni yang dilaksanakan pada malam harinya.

Serka Danang Supriyadi Babinsa Kelurahan Wirogunan Koramil 06/Mergangsan Kodim 0734/Kota Yogyakarta  bersama Bhabinkamtibmas Bripka Ervan Wilis dalam kirap budaya mendampingi Bergodo Prajurit Nyutro, suatu kebangan tersendiri dalam sejarah di Kelurahan Wirogunan ini ada bergodo prajurit Nyutro.

“Bagitu luar biasa di  Kelurahan Wirogunan banyak asrama mahasiswa dari berbagai daerah dan berbagi kebudayaan saat gelar budaya dari anak anak asrama ikut tampil sehingga terlihat sekali Bhineka Tunggal Ika, semoga dengan keragaman budaya yang berada di Wirogunan ini bisa menjadikan  damai dan saling menghargai ragam kebudayaan,” harap Serka Danang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *