SINERGITAS BABINSA DAN BHABINKAMTIBMAS  DALAM PENGAMANAN KIRAB BERGODO PRAJURIT.

Babinsa Koramil 03/Kasihan Kodim 0729/Bantul Serma Agus susanto dan Bhabinkamtibmas  Kal.  Tamantirto Bripka Agus sulistiyono SH. amankan kirab bergodo prajurit Hari jadi Kal. Tamantirto ke-79 Tahun  2022  star  di bagi menjadi kelompok dari selatan star dari cafe Manhattan,dari barat star dari perempatan Gatak dan dari utara  star dari Joglo wiroguno Rukeman dan nanti saling bertemu di perempatan Rukeman dan menuju  Bumdes Randu Kuning,Tempuran,Tamantirto,Kasihan,Bantul.Minggu,(27/11/2022 )
Kegiatan pengamanan ini bertujuan memberi rasa aman dan nyaman kepada pengunjung agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Karena pengunjung sangat antusias untuk menyaksikan jalannnya kirab bergodo prajurit tahun ini.
Acara pasar rakyat dan kirab bergodo prajurit  ini dilaksanakan setiap tahun, bertujuan untuk menunjukkan rasa syukur kepada Allah SWT, supaya warga kelurahan Tamantirto selalu dalam lindungan Tuhan YME, Jauh dari mara bahaya dan rejeki selalu melimpah ruah.
Disela-sela pengamanan Serma Agus susanto menyampaikan bahwa dalam pengamanan ini melibatkan unsur TNI, Polri,FPRB,Paksikaton,Jaga warga dan Linmas.” Kita bersinergi untuk mengamankan pesta rakyat kirab  hari jadi Kalurahan Tamantirto Tahun 2022, agar dalam pelaksanaannya aman. Sehingga kegiatan bisa berjalan lancar dan pengunjung bisa menonton dengan nyaman,” Ungkapnya.
Sementara itu ketua Panitia pasar rakyat dan  Kirab bergodo prajurit, Waluyo menyampaikan terima kasih kepada unsur pengaman yang sudah mengamankan acara pasar rakyat dan kirab bergodo prajurit ini sehingga dapat berjalan lancar dan aman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *