Koramil Ngemplak Dukung Pertanian di wilayahnya

Sleman — Batituud Koramil 07/Ngemplak Kodim 0732/Sleman, Peltu Jumakir menghadiri “Obinan Dan Wiwitan Panen Pengembangan Padi Merah” yang di selenggarakan Kelompok Tani Sedyo Karyo Makmur di Bulak Malangrejo Wedomartani Kapanewon Ngemplak Kabupaten Sleman.Rabu (7/6/2023) 

Kesempatan itu, Peltu Jumakir menjelaskan bahwa, Wiwitan merupakan upacara adat sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas anugerah panen padi yang melimpah,”katanya.

“Apa pun hal yang dikerjakan itu selalu disandarkan kepada Gusti Allah. Senang dan susah selalu dikembalikan kepada Allah. Begitupun dengan panen juga harus ada doa, minta berkah kepada Gusti Allah,”.

Dua hal penting yang menurut Peltu Jumakir ada dalam kehidupan masyarakat yang percaya pada Tuhan adalah syukur dan sabar. Bersyukur ketika mendapat berkah melimpah seperti hasil panen, dan sabar ketika mendapat musibah

“Karena itu, upacara adat wiwitan yang dilakukan ini di maknai sebagai bentuk rasa syukur. Siapapun orang yang bersyukur, maka akan tambahan anugerah. Tapi kalau tidak pernah bersyukur, maka anugerah juga semakin dikurangi. Makin habis, makin habis,”ucapnya.(Pendim 0732/Sleman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *