Babinsa Koramil 03/Patuk, Monitoring Ujian Tertulis Bakal Calon Dukuh
GUNUNGKIDUL – Guna menciptakan situasi aman dan kondusif dalam pelaksanaan Ujian Tertulis Pengisian Dukuh Sendangsari Kalurahan Putat, Kapanewon Patuk, Babinsa Koramil 03/Patuk Kodim 0730/Gunungkidul, Serka Mulyono bersama Bhabinkamtibmas dan anggota Linmas, melaksanakan monitoring dan pengamanan kegiatan pelaksanaan Ujian Tertulis dan praktek komputer calon Dukuh bertempat di Balai Kalurahan Putat, Kapanewon Patuk, Kabupaten Gunungkidul, Rabu,(23/07/2025).
“Ujian tertulis di laksanakan di Balai Kalurahan Putat, Kapanewon Patuk yang di ikuti oleh 2 peserta. Setelah di lakukan penilaian hasil ujian, untuk nilai tertinggi diraih oleh Septi Wahyuningsih dengan jumlah nilai 55,10,” jelas Babinsa.
Selama pelaksanaan kegiatan ujian tertulis dari awal, pelaksanaan dan penilaian hasil berlangsung dengan tertib dan selesai dalam keadaan aman. Untuk agenda selanjutnya akan di laksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah, untuk waktu pelaksanaan akan di tentukan kemudian.
Sementara itu, di balai Kalurahan Putat, Serka Mulyono Babinsa Koramil 03 Patuk, Kodim 0730/Gunungkidul, melakukan monitoring pelaksanaan Ujian Tertulis Bakal Pamong Dukuh Sendangsari, Kalurahan Putat, yang bertempat di Balai Kalurahan Putat, Kapanewon Patuk, Kabupaten Gunungkidul.
Ujian di ikuti 2 orang bakal calon, berlangsung dengan tertib dan dalam keadaan aman. Hasil dari ujian untuk nilai tertinggi di raih oleh Septi Wahyuningsih dengan nilai 55,10
“Untuk tahap selanjutnya akan dilakukan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Bakal Calon Dukuh Sendangsari terpilih, untuk waktu pelaksanaannya akan ditentukan dalam beberapa hati kedepan,” jelas Babinsa.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Plt Panewu Patuk Bapak Agus Sumaryono,S.IP, Jawatan Praja Patuk Ibu Eka Puji Lestari,S.H, Lurah Putat Bpk Rusbandi, Ketua Bamuskal Kalurahan Putat Bpk A.y Barsono beserta anggota Bamuskal Kalurahan Putat, Ketua pemilihan calon Pamong Bpk Paryono, Tim Penguji, Babinsa Kalurahan Putat Serka Mulyono, Bhabinkamtibmas Kalurahan Putat, Anggota Polsek, Linmas Kalurahan Putat, dan Peserta Calon Pemilihan Dukuh Sendangsari.
