Babinsa melaksanakan temu cepat lapor dengan Mitra karib di desa binaannya
Dalam rangka membina hubungan baik dengan mitra karib di Desa binaan Babinsa Desa Srihardono Anggota Koramil 12/Pundong jajaran Kodim 0729 /Bantul, Serda Marsono melaksanakan pembinaan jaring teritorial, di Tempat Lahan Parkir Puskesmas Pundong bersama Sda Ardi Yuni (29) yang beralamat di Dusun Piring Desa Srihardono,Kec Pundong,Kab Bantul,DIY.
Kegiatan Pembinaan Teritorial tersebut sebagai pelaksanaan dari pemberdayaan wilayah pertahanan di darat dimasa Pandemi Covid 19, pada hakekatnya adalah kegiatan penyiapan wilayah pertahanan dan kekuatan pendukungnya secara dini sesuai sistem pertahanan semesta serta upaya untuk membangun, memelihara, meningkatkan dan memantapkan kemanunggalan TNI Rakyat untuk mengatasi kesulitan Rakyat, guna mewujudkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh untuk kepentingan pertahanan negara.
Untuk mewujudkan kondisi yang tangguh berupa kondisi dinamis masyarakat dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara dari segala bentuk ancaman diantaranya separatisme, terorisme, radikalisme, konflik komunal, isu politik, provensial dan lokal, maka setiap aparat komando kewilayahan khususnya Koramil 12/Pundong harus memiliki kemampuan “Temu Cepat dan Lapor Cepat”. Dengan adanya pembinaan jaring yang baik maka di harapkan babinsa akan semakin dekat dengan rakyat dan dengan cepat mengetahui setiap ada perubahan, perkembangan dan kejadian di wilayahnya.