Danramil Mlati Hadiri Sosialisasi Bhineka Tunggal Ika
Sleman — Danramil 12/Mlati Kodim 0732/Sleman Mayor Inf Agus Eriyanto, S.E menghadiri giat Sosialisasi Bhineka Tunggal Ika oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik D.I.Yogyakarta bertempat di Aula Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman, Kamis (25/02/2021).
Kegiatan di hadiri oleh Andhika Jalu Sembada,SS, M.Phio Praktisi, Drs. Markus S Kesbang Pol DIY, Drs. Yakti Yudanto Penewu Mlati, Kapolsek Mlati diwakilkan, Forkompim Kapanewon Mlati, ASN Kapanewon, Lurah beserta tokoh masyarakat.
Sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut Badan Kesbangpol DIY dan Praktisi tentang Berbhineka Tunggal Ika. Sosialisasi dilanjutkan dengan tanya jawab yang di pandu moderator.
Para peserta telah menggunakan berprotokol kesehatan, jaga jarak, bermasker, menggunakan cuci tangan hand sanitaser sesuai anjuran pemerintah.
Mayor Inf Agus Eriyanto, S.E selesai Sosialisasi mengatakan, “Musim Pandemi covid 19 bukan menjadi kendala untuk sama sama melaksanakan sosialisasi Bhineka Tunggal Ika yang tentunya harus bekerjasama dengan semua pihak dalam rangka mengatasi berbagai ancaman dan disintregasi bangsa negara dari keterpurukan”, ucapnya.
“Dengan adanya kegiatan ini semoga rasa nasionalisme dan Patriotisme kita semakin bertambah dalam kehidupan sehari hari, dengan harapan semua pihak dapat melaksanakan kegiatan seperti ini di lingkup kecil lingkungan masing masing”, pungkasnya.