Koramil 09/Kutowinangun laksanakan pembersihan pangkalan guna Ciptakan lingkungan kerja
*KODIM 0709/KEBUMEN* Anggota Koramil 09/Kutowinangun melaksanakan kegiatan pembersihan sekitar pangkalan Makoramil dengan mengajak Anggota yang lain dengan cara Karya Bakti. Kamis (01/04/2021)
Sasaran kegiatan ini adalah pembersihan sekitar pangkalan Koramil dengan membersihkan beberapa bagian dari sudut pangkalan.
Kebersihan adalah bagian dari pada Iman adalah slogan yang tidak hanya diucapkan saja, melainkan dibuktikan oleh para anggota Koramil Kutowinangun dengan membersihkan, merapihkan, membuang sampah untuk memperindah dan mempercantik sekitar Markas Koramil 09/Kutowinangun
Dalam pembersihkan Markas Koramil dipimpin langsung Danramil 09/Kutowinangun Kapten Cba Hari Supriyanto, dengan melibatkan seluruh anggota Koramil.
“Kegiatan membersihkan markas Koramil ini merupakan rangsangan kepedulian terhadap lingkungan yang tidak hanya merupakan slogan atau teori belaka, tetapi harus dijadikan sebuah Motto yaitu kebersihan sebagian dari pada Iman,” kata Danramil.
Lanjut Danramil, dengan landasan ini, ia mengajak anggotanya untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan Koramil, agar dalam melaksanakan tugasnya anggota bisa berfikiran jernih dan selalu sehat jasmani.
“Karena markas Koramil yang terlihat bersih, indah dan cantik setelah dibersihkan akan menjadi kerja kita nyaman,” imbuhnya. (Pendim)