Babinsa Koramil 15/Klirong Komsos Sekaligus Berkoordinasi Tentang KB Bersama KaPuskeskemas
Babinsa Koramil 15/Klirong Pelda Bambang damingi Staf Ter Kodim 0709/Kebumen melaksanakan komsos dengan Kapuskesmas Klirong dr Rahmi A sekaligus berkoordinasi tentang kegiatan lanjutan pelayanan KB & sosialisasi pelaksanaan protokol kesehatan Covid-19 yang bertempat di Puskesmas Klirong II,Kabupaten Kebumen.
Pelda Bambang PH menyampaikan Komsos dan silahturohmi tersebut bertujuan untuk mendukung program pemerintah dalam mensukseskan program Keluarga Berencana (KB),Yang merujuk dari kerjasama antara TNI AD dan BKKBN, bahwa TNI memiliki kewajiban turut membantu dalam hal membatasi laju pertumbuhan penduduk yang sangat tinggi, “Hal ini juga wujud sinergitas antara aparat kewilayahan dengan petugas KB,” tuturnya.
Kapuskesmas Klirong II dr Rahmi A menyambut baik kehadiran Staf Kodim 0709/Kebumen mengucapkan terima kasih dalam kegiatan tersebut menyampaikan tentang koordinasi KB Kes yang memiliki peran strategis dimana anggota TNI diharapkan menjadi Pelopor, Motivator dan Dinamisator dalam mendukung program keluarga berencana.