Kodim 0709/Kebumen Laksanakan Sosialisasi TMMD Sengkuyung III TA. 2021

Kodim 0709/Kebumen melaksanakan Sosialisasi TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) Sengkuyung Tahap III tahun 2021 kepada segenap elemen masyarakat Setrojenar bertempat di Aula Kantor Balai Desa Setrojenar, Kecamatan Buluspesantren Kebumen, Kamis ( 02/09/21).

Nampak hadir dalam Acara sosialisasi tersebut diantaranya Camat Buluspesantren Bapak Budi Suwanto, Pasiter kodim 0709/Kebumen diwakili Bati Bakti TNI Peltu Harianto, Danramil 13/Buluspesantren Kapten Inf Prasojo, Kapolsek Buluspesantren AKP Sumardi, Kabid Pemberdayaan Masyarakat Pembangunan dan Kerjasama Desa Bapak Heru Siswanto S.STP., Kasi Pemberdayaan Masyarakat Pedesaan Dispermades Ibu Yasinta bersama staf Dispermades Ibu Nining Ambarwati, Kepala Desa Setrojenar Bapak Muslim, serta perwakilan tokoh agama, tokoh masyarakat dan ketua LKMD Desa Setrojenar, Kecamatan Buluspesantren.

Dalam kegiatan sosialisasi tersebut, Pasiter Kodim 0709/ Kebumen diwakili Bati Bakti TNI Peltu Harianto menyampaikan paparan berbagai hal terkait rencana TMMD dimaksud. Menurutnya, TMMD ini merupakan wujud kerjasama TNI dengan pemerintah dalam rangka membantu pemerintah mempercepat roda pembangunan.

Rencana TMMD Sengkuyung tahap III Kodim 0709/Kebumen melaksanakan pekerjaan TMMD di Desa Setrojenar, Kecamatan Buluspesantren terdapat beberapa sasaran diantaranya sasaran fisik, sasaran non fisik dan program tambahan sosialisasi kepada masyarakat,” tuturnya.

Sasara Fisik utama berupa

Pembangunan Jalan Rabat Beton dengan Volume

Panjang 865,37 meter, Lebar 3 meter dan tinggi 0,15  meter.

Sedangkan untuk sasaran fisik tambahan berupa Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sebanyak 5 unit di Desa tersebut.

Kemudian juga terdapat kegiatan  non Fisik berupa penyuluhan  Wasbang dan Belanegara dari Kodim 0709/Kebumen, penyuluhan Hukum dan Kamtibmas dari Polres Kebumen, penyuluhan Kesehatan dari Dinkes Kabupaten Kebumen dan terdapat juga penyuluhan tentang cara pemulasaran jenazah bagi ibu” PKK dari BPBD Kabupaten Kebumen,” imbuhnya.

Kegiatan TMMD Sengkuyung tahap III ini adalah kegiatan yang selalu memberdayakan gotong royong dengan warga, ditengah situasi pandemi kegiatan ini harus tetap berjalan dengan pedoman selalu mematuhi protokol kesehatan,” pungkasnya.

Sementara itu Camat Buluspesantren Bapak Budi Suwanto dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah melalui kodim 0709/Kebumen tahun ini wilayah kami mendapatkan pembangunan melalui program TMMD.

Saya mengajak masyarakat Desa Setrojenar supaya semangat gotong royong mendukung Program Pemerintah melalui TMMD Sengkuyung III Kodim 0709/Kebumen.

“Kegiatan ini akan menjadikan wilayah Desa Setrojenar lebih maju dan tentunya kedepan dapat meningkatkan roda pembangunan dan perekonomian daerah,” pungkasnya.

Kegiatan TMMD Sengkuyung III tahun 2021 tersebut sesuai rencana akan dibuka tanggal 15 September berlangsung lebih kurang 1 bulan hingga tanggal 14 Oktober 2021, yang sebelumnya akan diadakan kegiatan Pra TMMD dimulai tanggal 06 September 2021 selama 10 hari. (Pendim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *