Koramil 04 Karanganyar Monitoring Kegiatan Vaksinasi Covid-19 dosis 1 dan 2 di Puskesmas Karanganyar
Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Wilayah Kecamatan Karanganyar masih terus digalakan dalam rangka pencegahan penyebaran virus Covid 19 seperti yang saat ini dilaksanakan di Puskesmas Karanganyar, kegiatan vaksinasi Covid 19 dosis ke-1 dan 2 pfizer ,multi dosis moderna dan antrazeneka.yang diperuntukkan bagi Masyarakat Umum dan lansia.
Dalam Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Wilayah Kecamatan Karanganyar, anggota Koramil 04 Karanganyar Serda Pangudi beserta satu orang anggota masih eksis memonitor kegiatan tersebut.
Tampak hadir dalam kegiatan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Wilayah Kecamatan Karanganyar diantaranya Tim Vaksinasi sebanyak duapuluh empat orang terdiri dari Tim validasi enam orang, Tim Screnning lima orang, Tim vaksin lima orang dan Tim Observasi delapan orang sedangkan Tim Monitoring dari anggota Koramil 04 Karanganyar sebanyak 2 orang dan .
Adapun peserta Vaksinasi sebanyak delapan puluh sembilan orang dibagi menjadi dua yaitu Dosis satu sebanyak tigapuluh tujuh orang meliputi masyarakat umum tujuh orang, lansia tujuh orang dan remaja duapuluh tiga orang sedangkan Dosis dua sebanyak limapuluh dua orang terdiri dari masyarakat umum sebanyak empatpuluh empat orang dan lansia delapan orang.
Vaksin yang digunakan dalam kegiatan vaksinasi Covid 19 dosis ke-1 dan 2 dari jenis/merk pfizer ,multi dosis moderna dan antrazeneka dengan jumlah peserta vaksin sebanyak delapanpuluh sembilan orang dapat tervaksin semua.
Kegiatan kegiatan vaksinasi Covid 19 dosis ke-1 dan 2 yang dilaksanakan di Puskesmas Karanganyar berjalan dengan lancar dan aman, tidak didapati adanya KIPI (Kejadian Ikutan Paska Imunisasi). Pendim 0709.