Datangi sekolah, Bati Bakti TNI Koramil 18 Puring pantau PTM
KODIM 0709 Kebumen-Bati Bakti TNI Koramil 18 Puring Serka Sukadi melaksanakan pemantauan pembelajaran tatap muka(PTM) Di madrasah mambaul ulum (MMU) kecamatan Puring Kabupaten Kebumen. (7/12/2021)
Pembelajaran tatap muka sudah dilaksanakan semenjak status ppkm level 3 berlaku dikabupaten Kebumen.Meskipun dengan kuota kehadiran 50%,kegiatan pembelajaran tatap muka tetap dilaksanakan dengan prosedur kesehatan yang ketat.Hal tersebut bertujuan untuk mencegah penularan virus covid dilingkungan sekolah.
Selaras dengan itu Bati Bakti TNI Koramil 18 Puring Serka Sukadi mendatangi sekolah MMU di desa Tukinggedong kec Puring yang merupakan wilayah binaan Koramil 18 Puring.Untuk memastikan pelaksanaan pembelajaran tatap muka sudah menerapkan protokol kesehatan dan mengikuti peraturan dari pemerintah.Pihak sekolah menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh Koramil Puring, karena mengingatkan kepada warga sekolah tentang pentingnya prokes dan mematuhi peraturan. (Pendim)