Babinsa Koramil 10/Imogiri melaksanakan Pendampingan Swab
Bantul-Serda Parjono Babinsa Karang Tengah melaksanakan pendampingan Tim Puskesmas melaksanakan tes swab di SD Muhammadiyah Karang tengah. Kegiatan swab diikuti oleh kelas 5, dengan jumlah 30 siswa. Sabtu (12/02/2022).
Kegiatan ini dilakukan agar orang terkait kontak erat hasil tracing atau hal lain cepat mendapatkan penanganan Swab test tersebut dalam upaya penanggulangan penyebaran virus covid 19.
Hadir dalam kegiatan swab tersebut Kepala Puskeksmas Imogiri beserta tim, Babinkamtibmas, Babinsa Kalurahan Karang Tengah, Guru dan Karyawan sekolah serta siswa peserta swab.
Kegiatan tersebut sebagai upaya monitoring laju perkembangan Covid-19 di wilayahnya dalam upaya penanggulangan dan pencegahan virus covid 19 serta untuk memberikan rasa aman kepada pelajar dan guru dalam menjalankan pembelajaran tatap muka.