Bersinergi Dengan Polsek, Koramil 19/ Kuwarasan Kawal Serbuan Vaksinasi di Puskesmas
KEBUMEN – Dalam rangka percepatan pencapaian Vaksinasi, Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Serma Sohiman dan Sertu Sutarsono bersinergi dengan sejumlah personel Polsek Kuwarasan lakukan pengawalan dan pemantauan serbuan Vaksinasi Covid-19 yang bertempat di UPT Dinas Puskesmas Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen, Rabu (23/02/2022)
Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 oleh Nakes Puskesmas Kuwarasan ini juga dihadiri oleh jajaran Forkopincam Kuwarasan dan Ka UPT Dinas Puskesmas Kuwarasan.
Dikatakan oleh Sertu Sutarsono bahwa, Gerai vaksinasi di Puskesmas ini adalah melayani jenis vaksin Astra Zeneca dan Pfizer untuk Dosis 1, 2 & 3, Sinovac Dosis 1 untuk usia 6-11 tahun dan Sinovac dosis 2 untuk umum”, jelasnya
“Adapun persyaratan yang harus di perhatikan oleh calon peserta vaksin adalah membawa Foto copy KTP / KK, mengenakan baju yang mudah dibuka sampai bahu dan untuk Dosis 2 & 3 wajib membawa kartu vaksin sebelumnya”, imbuh Sertu Sutarsono.
Danramil 19/ Kuwarasan Kapten Inf Nuraharkanca mengatakan bahwa, pendampingan dan pengamanan pelaksanaan Vaksinasi yang dilakukan oleh personel Babinsa yang bersinergi dengan anggota Polsek ini adalah dalam rangka membantu pelaksanaan kegiatan tersebut berjalan dengan lancar tertib dan aman.
“Kegiatan tersebut mencerminkan sinergitas antara lembaga Pemerintah di lapangan antara TNI, Polri dan Dinas Kesehatan serta komponen masyarakat lainnya guna mendukung dan menyukseskan percepatan pencapaian Vaksinasi di wilayah Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen,” Ucap Danramil