Danrem 072/Pamungkas Tinjau Pembangunan Pompa Air Hidram Program TNI AD di Kulon Progo

Kulon Progo. Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono S.I.P., M.Si. meninjau secara langsung pembangunan pompa air Hidram program TNI AD Manunggal Air Bersih bertempat di Padukuhan Kutogiri, Kalurahan Sidomulyo, Kapanewon Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Rabu, (18/5/2022).

 

Danrem 072/Pamungkas dalam sambutannya menyampaikan, kunjungannya kali ini untuk mengecek kesiapan pembangunan pompa air Hidram program TNI AD Manunggal Air Bersih di wilayah Korem 072/Pamungkas yang sudah selesai dilaksanakan pembangunannya dan rencananya akan diresmikan oleh Bapak Kasad secara vicon besok pada hari Kamis tanggal 19 Mei 2022.

Danrem juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah guyup rukun dalam bergotong royong, semoga pembangunan pompa air Hidram program TNI AD Manunggal Air Bersih bisa memberikan solusi untuk mengatasi krisis air bersih, serta merupakan wujud nyata dari penerapan 8 Wajib TNI yaitu menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.

 

Wakil Bupati Kulon Progo Fajar Gegana dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono dan masyarakat Sidomulyo yang sangat luar biasa, diperlihatkan dari hasil gotong royong warga masyarakat dalam pembangunan pompa air Hidram program TNI AD Manunggal Air Bersih bisa berjalan dengan lancar dengan hasil yang maksimal.

 

“Gotong royong di sini sangat luar biasa serius dan antusias dan hasil maksimal terutama pompa hidram sehingga masyarakat tidak lagi kesulitan air, ada 70 kk yang bisa memanfaatkan pompa hidram ini “. Pungkasnya.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasiops Kasrem 072/Pamungkas Kolonel Inf Darmawan Setiady, S.I.P, Bupati Kulon Progo Drs. H. Sutedjo, Wakil Bupati Kulon Progo Fajar Gegana, Dandim 0731/Kulon Progo Letkol Inf Nurwaliyanto, Dansat Radar 215/ Congot Letkol Lek Nanang Mahfudi, Kadin PMD Dalduk dan KB Kabupaten Kulon Progo Drs. Ariadi, M.M., Kapenrem 072/Pamungkas Mayor Czi  Agus Sriyanta dan Forkopimda Kulon Progo. (Penrem 072/PMK).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *