Anggota Kodim 0706/Temanggung Terima Vaksin Covid-19
Temanggung-Sejumlah kurang lebih 100 personil Kodim 0706/Temanggung terima Vaksin
covid-19 Tahap 1 bertempat di Gedung Sarwa Guna Makodim 0706/Temanggung Jln.
Diponegoro No. 39 Kab. Temanggung.
Pelaksanaan vaksinasi tahap 1 ini di tangani langsung dari pihak Dinkes kabupaten
Temanggung dan Kesdam IV/Diponegoro.Sebelum disuntik vaksin, Calon penerima Vaksin
harus menjalani beberapa tahap termasuk diantaranya screening ( pendataan awal ) dan
pemeriksaan Kesehatan terlebih dahulu. Setelah diketahui hasilnya memenuhi syarat,
kemudian tim kesehatan pun melakukan penyuntikkan guna mencegah dan memutus rantai
penyebaran rantai Covid-19 yang saat ini sudah menurun angka terjadinya penyebaran di
Wilayah kab. Temanggung.
Komandan Kodim 0706/Temanggung Letkol Czi Kurniawan Hartanto, S.E, M.Han
mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan program dari pemerintah dengan tujuan agar
seluruh anggota TNI di Wilayah Kabupaten Temanggung khususnya anggota Kodim
0706/Temanggung mempunyai kekebalan tubuh yang meningkat sehingga diharapkan segala
virus penyakit terutama Virus Covid-19 tidak bisa masuk dan menyerang para prajurit TNI
Khususnya Kodim 0706/Temanggung Khususnya, “Ungkapnya
Beliau juga menegaskan bahwa Vaksin Covid-19 ini juga berguna untuk menambah semangat
dalam melaksanakan aktivitas dan tugas sebagai benteng negara,terutama Para
Babinsa.Sehingga menjadi contoh yang baik untuk masyarakat dan warga binaannya,
“tegasnya.