Anggota Koramil 08/Kotagede Mendampingi Pengukuran Kebugaran Jasmani pada Kelompok Masyarakat Calon Jemaah Haji

Yogyakarta – Kegiatan tersebut diikuti oleh Mantri Pamong Praja dan Staf Kemantren Kotagede, Kapolsek beserta anggota, Danramil beserta anggota, Kepala KUA dan Staf, Lurah Purbayan dan Staf, Lurah Prenggan dan Staf, Lurah Rejowinangun dan Staf, Kepala Puskesmas Kotagede 2 dan LPMK Kelurahan Kotagede, Jumat (14/10/2022).

Danramil 08/Kotagede Kapten Kav Rusdin mengungkapkan, kesehatan olahraga adalah Latihan fisik/olahraga yang bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan dan kebugaran jasmani yang dilakukan dengan baik, benar, terukur, dan teratur (BBTT).

Pengetahuan masyarakat tentang latihan fisik/olahraga dapat memberikan manfaat yang baik bagi kesehatan dan diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat untuk melakukan latihan fisik/olahraga secara teratur.

“Pngetahuan tentang cara melakukan latihan fisik/olahraga yang baik dan benar, terukur dan teratur oleh karena itu Informasi tersebut perlu disosialisasikan ke masyarakat oleh pengelola program kesehatan puskesmas,” ucap Danramil.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *