Antisipasi Lonjakkan Harga Sembako, Babinsa Koramil 04/Karanganyar MonitoringHarga Sembako
Babinsa Koramil 04 Karanganyar Serka Sugiyono mewakili Danramil 04 Karanganyar bersama 3 orang anggota Babinsa dan Dinas terkait Kabupaten Kebumen melaksanakan kegiatan peninjauan Harga Sembako di Wilayah Kecamatan Karanganyar, Rabu, 23/12/2020.
Kegiatan peninjauan Harga Sembako diikuti antara lain oleh Sekda Kabupaten Kebumen Akhmad Ujang Sugiono, SH .MSi, Assisten 2 dr.Nugroho Tri Waluyo, Kasatpol PP Kebumen R. Agung Pambudi,SIP Msi, Kabid Disperindag Sri Wahyuroh, Forkopincam Karanganyar, Kasi Trantib Kecamatan Karanganyar, Babinsa Koramil 04 Karanganyar 4 orang, anggota Polsek Karanganyar 4 orang, dan Karyawan Dinas Pasar Karanganyar.
Adapun kios/toko yang ditinjau antara lain Toko Mitra Pasar Karanganyar harga Telur 25.500/kg, Bimoli 15.000/liter, Minyak curah 12.500/liter. Untuk Penjual bumbu pasar Karanganyar harga Cabai merah 60.000/kg, Cabai ijo 30.000/kg, Cabai rawit 55.000/kg, Bawang merah 25.000/kg, Bawang putih 27.000/kg, Kentang 14.000/kg, Tomat 15.000/kg, Wortel 8.000/kg. Penjual daging Pasar Karanganyar harga Daging Ayam 33.000/kg, Daging sapi biasa 110.000/kg, Daging sapi super 115.000/kg. Penjual sembako Pasar Karanganyar harga minyak goreng curah 14.000/kg, minyak goreng Bimoli 28.000/2 liter, Telor 26.500/kg sedangkan Pusaka Indah Swalayan harga Telor 26.300/kg Gula jawa 18.500/kg, Bawang merah 26.000/kg, Bawang putih 25.000/kg, Beras Rojolele 60.000/5kg, Beras Ir 59 59.700/5kg, Beras Pandan wangi 64.000/5kg dan minyak goreng Bimoli 29.300/2 liter.
Disela sela kegiatan tersebut Bapak Akhmad Ujang Sugiono, SH .MSi, Sekda Kebumen berpesan kepada para pedagang agar Selalu mengontrol tanggal kadaluarsa , jangan sampai menjual barang yang sudah kadaluarsa, dan Selalu cek persediaan barang agar tidak terjadi kelangkaan bahan sembako. Khusus kepada Penjualan rokok Bapak Akhmad Ujang Sugiono, SH .MSi, Sekda Kebumenjuga berpesan dalam menjual rokok harus yang bercukai.