Babinsa Brosot Turut Sukseskan Bulan Imunisasi Anak Sekolah

Sertu Sumidi Babinsa Brosot Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas Brosot, melaksanakan pendampingan dan pemantauan guna mensukseskan giat Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) bagi siswa siswi SD Negeri 3 Brosot, Kapanewon Galur, Senin (09/11).

Jangan takut disuntik, sakitnya sebentar saja, dengan diimunisasi DT dan TD kalian akan memiliki kekebalan tubuh terhadap penyakit, sehingga tidak mudah terkena infeksi, tetanus dan batuk rejan (pertusis),  pesan Babinsa Brosot kepada para siswa.

Imunisasi DT (Diphteri Tetanus) dan DT (Tetanus Diphteri) diberikan oleh Petugas Puskesmas Galur 1 kepada 33 siswa siswi SD Negeri 3 Brosot kelas 1, 2 dan 5.  Dalam pelaksanaannya telah diterapkan protokol kesehatan, imunisasi berlangsung tertib, aman dan lancar, tambahnya.

Imunisasi DT (diphteria tetanus) adalah imunisasi yang diberikan untuk mencegah beberapa penyakit infeksi seperti difteri, tetanus, dan batuk rejan (pertusis). Sedangkan imunisasi TD (tetanus diphteria) merupakan imunisasi lanjutan dari imunisasi DT, agar anak semakin kebal dengan ketiga penyakit infeksi tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *