Babinsa Hadiri Rintisan Potensi Budaya
Sleman — Mewakili Plh Danramil 12/Mlati, Serma Zainal Arifin menghadiri undangan rintisan potensi Budaya Kalurahan yang dilaksanakan di Embung Senja Sendari Tirtoadi Mlati Sleman, Minggu (18/2/2023).
Sesaat pelaksanaanya, Serma Zainal Arifin Mengatakan, Kegiatan ini bertujuan menggali, melestarikan dan mengembangkan kebudayaan daerah di wilayah rintisan kalurahan budaya kategori berkembang, serta meningkatkan fungsi kebudayaan sebagai penangkal terpaan budaya asing yang tidak sesuai dengan nilai-nilai budaya di Indonesia,”katanya.
Selain itu, Budaya telah menjadi poin keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta, sehingga penting artinya untuk diteruskan, dilestarikan oleh seluruh lapisan masyarakat, harapanya pula dengan dilaksanakannya gelar potensi rintisan kalurahan budaya ini nantinya mampu memberikan kemanfaatan yang lebih besar bagi pelestarian dan pengembangan budaya yang ada selama ini.(Pendim 0732/Sleman)