Babinsa Hargomulyo Bagi-Bagi Masker
Peduli kesehatan warga di masa pandemi Covid-19, Serda Kiswantoi Babinsa Hargomulyo Koramil 03/Kokap Kodim 0731/Kulon Progo, bagi-bagi masker dan menghimbau kepada pedagang dan pengunjung Pasar Pripih Hargomulyo untuk mematuhi protokol kesehatan guna pencegahan penyebaran Covid-19. Sabtu (02/01/2021).
Dengan bagi-bagi masker dan himbauan yang kita lakukan secara terus menerus, diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran bagi warga yang belum mematuhi pemakaian masker saat berada di luar rumah/tempat keramaian, dan semoga dapat memberi rasa nyaman dan aman bagi mereka yang telah mematuhi protokol kesehatan di era adaptasi kebiasaan baru di masa pandemic Covid-19, tutur Babinsa Hargomulyo.
Pematauan, himbauan dan edukasi akan terus kita lakukan baik sendiri atau bersinergi dengan aparat lainnya, tidak hanya di Pasar Pripih, akan tetapi juga ditempat-tempat lain yang sering digunakan warga berkumpul dan berpotensi menimbulkan kerumunan, seperti tempat ibadah, sekolahan dan lain sebagainya, tambahnya