Babinsa Koramil 01 Bantul Dampingi Vaksinasi Covid 19 yang menyasar ODGJ
Bantul-Dalam rangka upaya untuk memutus penularan virus covid 19 pemerintah melakukan berbagai upaya salah satunya vaksinasi pada masyarakat di semua kalangan baik warga produktif, remaja, maupun lansia dan termasuk juga warga disabilitas dan ODGJ (Orang Dalam Ganggu Jiwa) .
Vaksinasi di berikan dua dosis yaitu dosis pertama dan kedua. Masyarakat yang akan melakukan vaksinasi harus memenuhi syarat dan ketentuan pemeriksaan dari tanaga kesehatan.
Pada Jumat (27/8/21) Babinsa desa Babinsa Desa Bantul Serka M. Alfandi bersama Babinkamtibmas Desa Bantul Aiptu Agus Suharjono serta satgas covid 19 Desa Bantul ikut serta mendampingi tenaga kesehatan dari Puskesmas 2 Bantul dalam rangka Vaksinasi warga ODGJ yang berada di Desa Bantul.
Babinsa Bantul menuturkan bahwa terdapat 50 orang ODGJ, untuk pelaksanaan vaksin pada hari ini yang bisa di hadirkan 14 orang dan telah dilakukan vaksinasi semua dengan aman.
Dalam pelaksanaanya, para Babinsa Koramil 01/Bantul utamanya Babinsa Desa Bantul tetap memedomani Protokol Kesehatan diantaranya dengan memakai masker dan menjaga jarak agar tidak bersentuhan langsung dengan masyarakat yang datang untuk melakukan vaksinasi. Hal ini sesuai dengan yang dianjurkan oleh pimpinan, agar dalam melaksanakan tugas para Babinsa harus tetap mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan diri.