Babinsa Koramil 03/Sempor Sambangi Objek Wisata Waduk Sempor Ingatkan Petugas

KODIM 0709/KEBUMEN, Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan memberikan himbauan tentang keselamatan wisata dan selalu jaga protokol kesehatan. Babinsa Koramil 03/Sempor Peltu Priyo Susanto bersama Bhabinkantgibmas Polsek Sempor melaksanakan sambang warga masyarakat yang berkunjung di Obyek Wisata Waduk Sempor, Sabtu (15/05/2021).

Danramil 03/Sempor Kapten Inf Arif Ganifah melalui Babinsa Peltu Priyo Susanto mengatakan kegiatan sambang ke tempat wisata guna meningkatkan pengawasan terhadap pengolah objek wisata dan juga untuk memberikan himbauan-himbauan kamtibmas, tetap menjaga protokol kesehatan yaitu cuci tangan pakai sabut dan air yang mengalir, pakai masker serta jaga jarak jangan sampai berkerumun.

Dalam kesempatan itu  juga Peltu Priyo Susanto menghimbau kepada para pengunjung waduk waduk sempor agar selalu berhati-hati dan mengutamakan keselamatan diri dalam wahana bermain, pihaknya juga mengajak kepada para pengujung untuk selalu menjaga kebersihan di lokasi wisata dan tidak merusak lingkungan  alam di sekitar. “ Di mohon untuk pengunjung agar jaga bawa barang bawaan yang berharga jangan sampai menjadi korban kejahatan,” tutur Prltu Priyo Susanto.

Pihaknya juga sudah melakukan koordinasi dengan pihak pengelola wisata agar selalu waspada dalam menjaga keselamatan para pengunjung yang sedang berwisata di waduk. “Kami tidak lupa juga memberikan himbauan keselamatan kepada jasa perahu yang biasa disewa oleh wisatawan untuk sekedar berkeliling perairan waduk yang utamanya wajib memakai dan menyediakan sarana keselamatan pelayaran seperti pelampung dan yang lainnya”, imbuhnya. (Pendim)

Area lampiran

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *