Babinsa  Koramil 15/Sanden Dampingi Pemakaman Standar Covid-19

Bantul-Babinsa Gadingsari Koramil 15/Sanden Serka Mujiono dan Koptu Eka Nurcahyono laksanakan pendampingan pemakaman warga dengan standar protokol kesehatan Covid-19 di Padukuhan Nampan Kalurahan Gadingsari Kapanewon Sanden pada Sabtu pagi (12/09/2021) pukul 06.00 wib.
Pemakaman HS (84) yang sebelumnya sakit  dan dirawat di RSU PKU Muhamaddiyah Bantul dinyatakan meninggal dunia karena Covid dan dimakamkan di pemakaman umum Nampan Gadingsari Sanden.
Tampak hadir dalam pemakaman tersebut Lurah Gadingsari Mashuri, Babinsa Gadingsari, Bhabinkamtibmas, personil BKO Yon Armed 3, Satgas Covid-19 Kalurahan Gadingsari dan petugas Nakes dari PKU Bantul.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *