Babinsa Koramil 17/Adimulyo ,Amankan pemakaman Covid 19 di Desa Binaan

KEBUMEN – Babinsa Koramil 17 Adimulyo Koptu Tri Nanang melaksanakan pendampingan dan pengamanan prosesi pemakaman jenazah Bpk Darsono (61 ) pasien kasus confirm Covid-19 dari RSUD Kebumen di TPU Desa Sidomukti, Kecamatan Adimulyo Kabupaten Kebumen, Rabu (14/07/2021).
Koptu Tri Nanang menyampaikan, keberadaan Babinsa  dalam setiap pemakaman dengan protokol Covid-19 tersebut sebagai upaya pencegahan agar warga tidak mendekat dan berkerumun, serta mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan selama proses pemakaman.
“Kegiatan ini untuk memastikan prosesi pemakaman berjalan dalam keadaan aman dan lancar,tidak ada hambatan,” ungkap Koptu Tri Nanang Selaku Babinsa Sidomukti.
Sementara itu, Kepala Desa Sidomukti Bpk   Heru Hudiyono menyampaikan duka cita dan mengingatkan pelayat yang hadir agar tetap menerapkan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan pemerintah.
“Untuk warga yang ada disini agar tetap mengikuti protokol kesehatan sesuai ketentuan dari Pemerintah agar terhindar dari Covid-19,” tutup Kepala Desa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *