Babinsa Koramil 17 Adimulyo, Dampingi Petugas Kesehatan Tracing Rapid Diagnostic Test (RDT) Di SDN Sidomukti
KODIM 0709/KEBUMEN – Babinsa Koramil 17 Adimulyo , Kodim 0709/Kebumen Serda Wahyu Hermanto dan Serda Tri Nanang melaksanakan monitoring dan pendampingan tracing serta pemeriksaan kesehatan Rapid Diagnostic Test (RDT) Antigen oleh Tim Kesehatan Puskesmas Adimulyo ,Kecamatan Adimulyo terhadap siswa SDN Sidomukti Desa Sidomukti Sabtu (05/02/2022)
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Babinsa Koramil 17 Adimulyo, Bhabinkamtibmas Polsek Adimulyo, Kasi Trantib Kecamatan Adimulyo Drajat ,Tenaga Kesehatan Puskesmas Adimulyo ,kepala sekolah dan Sampel Siswa secara Acak 44 siswa dan 6 guru.
Babinsa Koramil 17 Adimulyo Serda Wahyu Hermanto menjelaskan, “Kegiatan tracing serta pengecekan kesehatan RDT Antigen yang dilakukan tim kesehatan Puskesmas Adimulyo bersama, untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah yang sekarang ini sedang berjalan pembelajaran PTM terbatas Selain itu petugas juga meminta kepada Siswa dan Masyarakat supaya tidak panik dalam menghadapi situasi ini, tetap semangat dengan menjaga kesehatan dengan melakukan Protokol Kesehatan sesuai anjuran Pemerintah,” tandasnya
Hasil dari pelaksanan RDT (Rapid Diagnostic Test) yang dilaksanakan di SDN Sidomukti Desa Sidomukti Kecamatan Adimulyo dari 50 sampel yang diambil acak dari Guru dan siswa hasilnya Negatif Semoga saja hal ini bisa di pertahankan masyarakat dapat menjaga kesehatan dan mencegah Penyebaran Covid-19.(Pendim)