Babinsa Purwokinanti Hadir Dan Dukung Warga Berolah Raga
JOGJA – Bersama wujudkan masyarakat yang sehat Babinsa Kelurahan Purwokinanti Koramil 05/Pakualaman Peltu Sriwidodo melaksanakan kegiatan senam bersama dan jalan sehat yang diselenggarakan oleh warga RW.06 Kp.Purwokinanti di halaman parkir Hotel Jambu Luwuk Jl.Juminahan Pakualaman Kota Yogyakarta, Sabtu (18/12/2022).
Hadir dalam acara senam bersama dan jalan sehat Kp.Purwokinanti Lurah Purwokinanti, Babinsa, Ketua Kampung Purwokinanti dan 160 orang warga RW.06 Kp.Purwokinanti.
Disampaikan oleh Ketua Kampung Purwokinanti Sumarsono Adi, “Kegiatan senam bersama dan jalan sehat ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ibu di Tahun 2022, dengan tujuan untuk menyehatkan warga masyarakat,” ujar Sumarsono Adi.
Dalam kesempatan tersebut Babinsa Purwokinanti Peltu Sriwidodo membaur bersama dan mengajak warga binaannya serta turut mendukung kemeriahan pelaksanaan acara senam, jalan sehat yang diselenggarakan Ketua Kampung Purwokinnti.
“Mari kita dijadikan olah raga sebagai kebutuhan, gaya hidup, karenanya akan dapat menjadikan tubuh yang sehat dan bugar serta pikiran menjadi fresh,” ucapnya.
Peltu Sriwidodo juga menyampaikan, “Selain itu kegiatan semacam ini dapat mempererat tali silaturahmi dan keharmonisan antara warga masyarakat sehingga kedepan menjadi semakin solid,” ujar Peltu Sriwidodo.