Babinsa Suryodiningratan Mengikuti Musrenbang Tingkat Kelurahan
Yogyakarta – Untuk mengawali penyusunan rencana kerja Tahun 2024, Babinsa Kelurahan Suryodiningratan Koramil 09/Mantrijeron mengikuti kegiatan Musyawaran Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kelurahan bertempat di Hotel Burza Jalan Jogokariyan No.143, Kota Yogjakarta.
Berbagai unsur dari lintas sektor turut dilibatkan untuk menggali usulan-usulan prioritas pembangunan di Kelurahan Suryodingratan, kegiatan ini untuk selanjutnya disampaikan ke musyawarah tingkat Kemantren Mantrijeron.
Tentunya usulan tersebut tidak lepas dari tema besar pembangunan Kota Yogyakarta, “Penguatan kualitas Sumber Daya Manusia untuk keberlanjutan pembangunan di Kota Yogyakarta.”
Tentunya dengan penguatan sumber daya manusia yang handal dan menguasai bidang tugasnya pembangunan akan berjalan dengan hasil yang baik dan optimal, sehingga dapat dirasakan oleh masyarakat.
Hadir dalam Musrenbang, Komisi A DPRD Kota Yogyakarta (Bp. Yustinus Kelik Mulyono, S.I.P), Mantri Anom Praja (Bp. Sapto), Lurah Suryodiningratan (Ibu Rian Wulandari), Ketua LPMK Mantrijeron Suryodiningratan (Bp. Panca Suwarsana), Babinsa Kel.Suryodiningratan, Bhabinkamtibmas Kel.Suryodiningratan, Pengurus kampung Kelurahan Suryodingratan.