Babinsa Turi Dukung Kelestarian Budaya
Sleman — Serda Hartanto Babinsa Koramil 03/Turi Sleman melaksanakan pemantauan pelaksanaan Upacara Ngrowhod yang dilaksanakan warga Girikerto Turi Sleman di balai Budaya Girikerto Turi Sleman,Minggu (27/4/2025)
Upacara Ngrowhod ini dilaksanakan satu tahun sekali oleh warga desa Girikerto, Turi, Sleman, Upacara Ngrowhod sendiri digelar sebagai bentuk ucapan rasa syukur kepada Tuhan atas segala anugrah yang telah diterima baik itu berupa pelimpahan rejeki/hasil panen yang melimpah serta berkah yang berupa mata air yang dikenal dengan “Umbul Nangsri” yang mengalir tiada henti sepanjang tahun.
Puncak acara berupa prosesi Upacara Adat Ngrowhod yang diawali dengan pengambilan air dari mata air Umbul Nangsri dengan di kawal Bergada, perangkat desa, tokoh masyarakat, dan di pimpin oleh Cucuk Lampah serta arjuna. kemudian mereka semua kembali ke balai desa siap mengarak gunungan dilengkapi dengan tumpeng dan air dari sendang “Umbul Nangsri”, dilanjutkan dengan kirab budaya yang berupa kirab gunungan.(Pendim 0732/Sleman)