Bhakti Sosial Donor Darah Kodim 0706/Temanggung Dalam Rangka Menyambut Bulan Puasa 1443 H Tahun 2022
Temanggung—Kodim 0706/Temanggung bekerjasama dengan Bank Jateng KC Temanggung dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Temanggung menggelar kegiatan bhakti sosial donor darah dalam rangka menyambut Bulan puasa 1443 H Tahun 2022 bertempat di Aula Bank Jateng KC Temanggung Jl. Letjend S. Parman No. 33, Dongkelan Utara, Jampiroso, Kec. Temanggung Kabupaten Temanggung, Kamis (24/03/2022).
Selain dalam rangka menyambut Bulan puasa 1443 H Tahun 2022, kegiatan donor darah ini juga sebagai bentuk kepedulian TNI dalam membantu pengadaan dan pemenuhan stok darah PMI untuk transfusi kepada masyarakat yang sangat membutuhkan.
Donor darah ini diikuti oleh para Personel Kodim 0706/Temanggung, Polres Temanggung, Personil Bank Jateng KC Temanggung dan beberapa Instansi lainnya.
Komandan Kodim 0706/Temanggung Letkol Inf Denver Micha H Napu, S.E, M.M melalui Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Lettu Inf Aris Setyanto mengatakan dengan dilaksanakannya Bhakti Sosial donor darah ini bisa membantu penyediaan stok darah di Kabupaten Temanggung.”Ucapan terima kasih dari saya kepada unsur yang ikut mendonorkan darahnya, “Ujar Pasiter
Harapannya darah yang disumbangkan ini bisa membantu PMI khususnya di Kabupaten Temanggung yang sedang mengalami kekurangan stok darah di Rumah sakit–rumah sakit bagi yang membutuhkan, “Harapnya.
Sementara itu Ketua PMI Kabupaten Temanggung Ir. Bambang Dewantoro merasa bahagia atas kepedulian abdi negara dengan melakukan kegiatan Bhakti Sosial dalam rangka menyambut Bulan yang penuh berkah ini.
“Kita sangat bangga sekali atas kepedulian semua pihak di tengah pandemi ini dengan melakukan donor darah khususnya kodim 0706/Temanggung yang Rutin dan bekerja sama menyelenggarakan donor darah, “Ucap Ir. Bambang Dewantoro.