Cegah Covid19″Koramil 13/Seyegan Himbau Prokes Di Sekitar Pasar Srikaton
Sleman – Pasar merupakan lokasi yang sering menjadi kerumunan massa, hal ini bisa menyebabkan terjadinya penyebaran Covid-19 lebih cepat, Guna mencegah terjadinya Hal tersebut Anggita Koramil 13/Seyegan Kodim 0732/Sleman Bersama personil gabungan dari Polsek,Satpol PP dan Pengurus Pasar, lakukan patroli masker dan PPKM bersekala Mikro di Pasar Srikaton Seyegan, Rabu (30/6/2021)
Dalam kegiatan tersebut,Anggota koramil 13/Seyegan bersama personil gabungan melakukan himbauan kepada para pedagang dan pembeli di Pasar untuk senantiasa melaksanakan protokol kesehatan. Tidak Hanya itu personil gabungan juga membagikan masker kepada para pedagang dan pembeli yang kedapatan tidak menggunakan masker.
Terpisah, Danramil 13/Seyegan Kapten Inf Sujana menyampaikan, “Kegiatan patroli masker ini akan terus dilakukan oleh para Babinsanya untuk mengingatkan warga agar terus meningkatkan kedisiplinan dalam melaksanakan Protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19 agar tidak meluas”, ucap Danramil.
“Kami juga memohon dan berharap kepada warga agar terus menjaga kesehatan dan menjaga jarak tetap pakai masker, tempat pencuci tangan juga diaktifkan kembali, protokol kesehatan dilakukan secara disiplin dan terus menjalankan apa yang menjadi tahapan-tahapan agar kita terhindar dari Covid-19,”ujarnya.(Pendim0732/Sleman)