Dandim 0709 Kebumen Bekali Wasbang Warga Binaan Lapas

Kunjungi Rutan Kelas II B Kebumen, Dandim 0709/Kebumen Letkol Inf Eduar Hendri S.I.P., memberikan Pembinaan dengan menanamkan nilai – nilai dan Wawasan Kebangsaan kepada 165 Warga binaan Lapas II Kabupaten Kebumen Jalan Pahlawan No.163 Kebumen.
Kegiatan bertujuan menanamkan nilai-nilai Pancasila, kesadaran bela negara, dengan menjalankan nilai-nilai luhur Bangsa Indonesia sebagai bekal pengetahuan, sikap cinta terhadap bangsa dan negara yang diwujudkan pada aktivitas sehari-hari selama berada di Rutan.
Dalam penyampaiannya Dandim 0709/Kebumen menjelaskan bahwa kegiatan ini sebagai upaya Kodim 0709 Kebumen untuk ikut berperan, khususnya dibidang Penguatan dan penanaman nilai-nilai Kebangsaan kepada warga binaan.
Adapun materi  diawali dengan memberikan informasi tentang perkembangan situasi dan kondisi di wilayah Kabupaten Kebumen yang sampai saat ini aman dan kondusif.
Saya berpesan jangan pernah putus asa dan tetap semangat karena cobaan setiap manusia pasti ada dan setiap manusia pasti pernah berbuat kesalahan.
Jadikan Rutan ini sebagai tempat mawas diri dan koreksi diri dari perbuatan kalian serta jangan lupa selalu berserah diri kepada Tuhan Yang Maha Esa agar mendapatkan bimbingan,petunjuk dan ampunan daripada  Nya.
Yakinlah bahwa kehidupan kedepan akan lebih baik jangan putus asa dan selalu berdo’a agar kita selalu di berikan kesehatan juga keluarga kita,”tandasnya.
Sementara Kepala Rutan klas II B Kebumen Halasson Sinaga AMd.IP. SH., menyampaikan terimakasih dan kebanggaan atas kehadiran Dandim 0709/Kebumen wawasan kebangsaan ini wujud Sinergitas Lapas Kelas II dengan Kodim 0709/Kebumen guna menumbuhkan cinta tanah air bagi warga binaan yang menjalani pembinaan di Lapas Kelas II Kebumen.
Kita berharap Kegiatan pembinaan ini ada manfaat dan khikmahnya sebagai bekal bermasyarakat nantinya,menumbuhkan jiwa nasionalisme dan bela negara kepada warga binaan, salah satu wujud kecintaan kepada bangsa yakni mengikuti pembinaan dengan baik selama berada di Lapas,”Ungkapnya.
Kegiatan diakhiri dengan sesi tanya jawab dan penyerahan sejumlah 25 Kitab suci Al Qur’an dari Komandan Kodim  0709/Kebumen kepada warga Rutan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0709/Kebumen Letkol Inf Eduar Hendri S.I.P., Kepala Rutan klas II B Kebumen Hallasson Sinaga AMd.IP.SH., Kepala Kasubsi Pelayanan Tahanan Baihaki AMd.IP. SH., kepala pengamanan Rutan Sukatmo SH., serta para Staf Rutan klas II B Kebumen dan warga Rutan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *