Dandim 0730/Gunungkidul memimpin Upacara Pelepasan Anggota Pindah Satuan
Dandim 0730/Gunungkidul Letkol Kav Anton Wahyudo.Pimpin acara pelepasan satu anggota pindah satuan atas nama Serka Dwi Jonet yang akan pindah satuan ke Kodam IX/Udayana dan Serda Tri Cahyono berserta 5 orang yang lain untuk nelaksanakan pindah kesatuan yang baru sesuai dengan surat perintah komandan Kodim diikuti Perwira Staf, Danramil Jajaran Kodim 0730/Gunungkidul bertempat di Lapangan Upacara Makodim 0730/Gunungkidul. Kamis (14/10/21).
Dandim menyampaikan “Kegiatan ini merupakan tradisi satuan adalah tradisi yang sudah biasa di lingkungan Angkatan Darat. yang harus kita laksanakan baik ditengah pandemi Covid 19 ini, dengan tetap ikuti protokol kesehatan.
Tujuannya adalah memberikan rasa bangga terhadap satuan baik yang pindah satuan maupun yang akan memasuki masa purna ataupun personil yang akan masuk kodim”. jelas Dandim.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Anggota yang melaksanakan pindah satuan atas dedikasi kepada Kodim 0730/Gunungkidul selama ini, selamat bertugas di tempat yang baru, selama kita masih aktif ini tentunya akan diisi dengan dinamika penugasan, baik tugas internal di satuan tersebut atau tugas yang bersifat operasi”. ungkapnya.
“Saya berpesan untuk di satuan yang baru tunjukan dedikasi yang baik, jauhi pelanggaran, berbuat lah yang terbaik, berbuat lah dari hati, pasti kita semua akan dijauhi hal yang bersifat negatif. dimanapun kita bertugas laksanakan lah tugas dengan hati”. imbuhnya.