Dandim 0732/Sleman Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan

Komandan Kodim 0732/Sleman Letkol Arm Danny Arianto Pardamean Girsang, S.Sos., M.Han menghadiri upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2022 bertempat di Lapangan Pemda Sleman Jl.Parasamya Beran Tridadi Sleman.Kamis, (10/11/2022).
Nampak hadir dalam upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda tersebut, Bupati Sleman Dra.Hj Kustini Sri Purnomo, Komandan Kodim 0732/Sleman Letkol Arm Danny Arianto Pardamean Girsang, S.Sos., M.Han, Kapolres Sleman AKBP Achmad Imam Rifai,SH,SIk.,M.PICT.,M.I SS, Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa, SE dan Forkopimda Kabupaten Sleman.
Bupati Sleman Dra.Hj Kustini Sri Purnomo membacakan sambutan Menteri Sosial RI Tri Rismaharini dalam upacara peringatan Hari Pahlawan tersebut, jasa pahlawan terdahulu rakyat bergandeng tangan dengan para tokoh masyarakat, pemuka agama dan juga para santri bersama laskar-laskar pemuda, dan pejuang dari seluruh Nusantara semuanya menjadi satu merdeka atau mati.
“Para pejuang kemerdekaan Indonesia secara gagah dan berani melawan tentara-tentara musuh yang bersenjatakan lengkap tidak akan mau menyerah pada siapapun,” katanya.
Dikatakan, para pejuang sepenuhnya percaya bahwa masa depan anak dan cucu kandung revolusi Indonesia sangat layak untuk diperjuangkan, para pejuang telah berkorban sampai tetes darah penghabisan untuk kemerdekaan yang sesungguhnya, kemerdekaan yang didapatkan bukan pemberian dari siapapun melainkan berkat rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa.
“Kita berada dalam perjuangan besar menaklukkan ancaman dan tantangan yang nyata-nyata berada di hadapan kita pemanasan global yang memicu beragam bencana, serta kelangkaan tangan energi dan air bersih kiranya perlu kita persiapkan dengan sungguh-sungguh,”terangnya.
Kesiapsiagaan menghadapi bencana alam termasuk pandemi Covid-19 serta kelangkaan sumber daya harus senantiasa diperjuangkan secara bersama dan kesungguhan bersama mempunyai semua modal dasar untuk menjadi bangsa pemenang.
“Marilah kita bergerak bersama dan maju bersama dengan tekad untuk menang sekali merdeka tetap merdeka,” jelasnya
Untuk itu, Indonesia harus meneruskan pengembangan dan pemanfaatan energi baru dan terbarukan melakukan pengembangan sumber tahan berbasis potensi dan kearifan lokal, hal itu sebagai solusi pemenuhan kebutuhan pangan dan memperkuat keragaman, mengelola sumber daya air secara bijak untuk menjamin keamanan dan ketahanan sumber daya air dan kesungguhan bersama mempunyai semua modal dasar untuk menjadi bangsa pemenang.
“Marilah kita bergerak bersama dan maju bersama dengan tekad untuk menang sekali merdeka tetap merdeka,”ungkapnya
Hal itu diharapkan dapat menopang keberlangsungan hidup dan kehidupan generasi kini dan generasi mendatang dengan lebih baik.
“Tidak mudah memang tapi pasti bisa karena para pahlawan kita telah memberikan teladannya pada masanya mengajarkan pada kita beragam nilai untuk kita tiru, kita warisi dan kita ikuti sehingga jejak kemenangan niscaya akan berada dalam genggaman kita dengan senjata dengan pemikiran dengan karya-karya nyata,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *