DANDIM, BUPATI DAN KAPOLRES TEMANGGUNG BERIKAN CERAMAH SERSAN TARUNA AKADEMI MILITER

Temanggung-Taruna  Akademi Militer (AKMIL) mendapat ceramah dari Bupati Temanggung HM AL Khadziq, Dandim 0706/Temanggung Letkol Inf Denver MH Napu dan Kapolres Temanggung AKBP Agus Puryadi, Hal tersebut dalam rangka latihan Praja Bakti Taruna Amil TK II Sertar TP 2022/2023 di Gedung Moch Lily Rochli Amil Magelang, Kamis 17/11/22.

Kedatangan unsur Pimpinan Daerah kabupaten Temanggung di sambut meriah oleh para Sersan Taruna Akmil dengan menyanyikan yel yel Resimen Taruna Angkatan Darat.

Latihan Praja Bhakti Taruna Akademi Militer yang di selenggarakan oleh Akmil merupakan program dari Komando Atas dalam melaksanakan kalender perkuliahan Taruna Akmil.

Dalam ceramahnya Bupati Temanggung menyampaikan terima kasih, karena Temanggung terpilih sebagai tempat pelaksanaan praja bhakti taruna akademi militer.

menurutnya,” ini merupakan kehormatan bagi Masarakat dan Pemerintah Temanggung yang senantiasa dekat dengan TNI-AD, di sisi lain akan membantu kesulitan di tengah tengah masarakat khususnya di Desa yang bertempat di Kecamatan Kandangan dan Kecamatan Kaloran”.ucapnya.

“Saya titip kepada para Praja Bhakti Taruna di wilayah latihan, ajak masyarakatnya untuk mementingkan anak ananya bersekolah, karena di Temanggung banyak orang tuanya menganggap bersekolah itu tidak penting, lebih penting anak anaknya ikut orang tuanya membantu bertani, sehingga angka rata rata anak sekolah di Temanggung masih rendah yaitu 7,25 persen. Ungkapnya.

Sementara itu Komandan Kodim 0706/Temanggung Letkol Inf Denver MH Napu menyampaikan situasi dan kondisi di wilayah kabupaten Temanggung meliputi bidang Geografi, Demografi dan Sosial.

Ia berharap,” dalam pelaksanaan praja Bhakti Taruna akademi militer benar di laksanakan dengan semangat dan giat dalam latihan.

“Saya yakin kalian suatu saat akan bertempur,  saya pengen kalian jadi danton macan dalam penugasan operasi dimanapun berada, dengan harapan dapat mengukir prestasi yang gemilang, pintanya.

Hal senada yang di ungkapkan oleh Kapolres Temanggung AKBP Agus Puryadi, saat memberikan ceramah di depan para anggota sersan taruna tingkat 2 tersebut.

Kapolres berpesan dalam pelaksanaan latihan Praja Bhakti Taruna agar mengutamakan keamanan dan keselamatan, di sisi lain juga kapolres menyampaikan dalam situasi kondisi di wilayah kabupaten Temanggung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *