Dandim Kulon Progo Hadiri Pembukaan Kejuaraan Pencak Silat
KULON PROGO. Komandan Kodim 0731/Kulon Progo Letkol Inf Dyan Niti Sukma, S.I.P., M.Han., menghadiri Pembukaan Kejuaraan Pencak Silat Bupati Cup 3 IPSI Kabupaten Kulon Progo Tingkat SD-SMP-SMA sederajat, di Gedung Olahraga Cangkring Bendungan, Wates, Kulon Progo, Jumat (9/1/2026).
Ketua Panitia Penyelenggara Arif Widayat menyampaikan, pelaksanaan kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi dan prestasi bagi pesilat muda, serta untuk meningkatkan mental juara dalam rangka menyongsong POPDA Tingkat Kabupaten dan POPDA Tingkat DIY tahun 2026. Jumlah peserta 253 atlet, terbagi dalam tiga jenjang yakni (SD 78 peserta 37 putra dan 41 putri, SMP/sederajat 85 peserta 47 putra dan 38 putri, SMA/sederajat 90 peserta 56 putra dan 34 putri. Waktu pelaksanaan 9 s.d. 10 Januari 2026.
Bupati Kulon Progo Dr. R. Agung Setyawan, S.T., M.Sc., M.M., menyampaikan bahwa apa yang anak-anakku lakukan hari ini adalah sebuah proses untuk membentuk diri kalian menjadi insan-insan yang lebih berguna dan berjaya bagi diri, keluarga, nusa bangsa. Dalam pertandingan pasti ada yang kalah dan menang, saya menekankan bagi yang menang jangan bangga diri, bagi yang belum menang, jangan patah semangat. Kepada seluruh panitia, wasit dan juri, selamat bertugas, pimpinlah pertandingan dengan jujur dan adil agar kejuaraan ini memiliki kualitas yang membanggakan.
Akhirnya, dengan memohon ridho Allah SWT dan dengan mengucap: “Bismillahirrahmanirrahim”, Kejuaraan Pencak Silat Bupati Cup 3 IPSI Kulon Progo Tahun 2026, secara resmi saya nyatakan DIBUKA. (Pendim0731).
