Dandim Sleman “Walau Sudah Vaksin Harus Tetap Mengedepankan Protokol Kesehatan

Masih dalam rangka mensukseskan serbuan vaksinasi Covid-19 Kodim 0732/Sleman bersama Klinik Pratama Kodim Sleman kembali melaksanakan serbuan vaksinasi dosis yang ke 2 dengan sasaran warga masyarakat di Jl Magelang Km 14,5 Medari Triharjo Sleman,Jumat (1/10/2021)
Komandan Kodim 0732/Sleman Letkol Inf Arief Wicaksana,S.H.,M.,Han mengatakan,bahwa warga yang telah melaksanakan vaksinasi dosis ke 1 harus melakukan vaksinasi dosis ke 2 sesuai kriteria dan ketentuan yang berlaku.
Dandim juga berharap kepada warga yang sudah selesai melaksanakan vaksin, untuk tetap disiplin menerapkan protokoler kesehatan covid-19 dengan disiplin, selain itu juga harus menerapkan pola hidupa sehat dan selalu melaksanakan 5 M.
” yang sudah di vaksin bukan berarti kebal dengan virus corona, semua tidak akan ada artinya apabila tidak patuh dengan protokoler kesehatan covid-19, “ujar Dandim.
Selain Itu Beliau juga menegaskan, bahwa setiap warga yang usai vaksinasi dosis kedua harus selalu tetap disiplin memakai masker, sering cuci tangan dengan sabun pada air mengalir dan menghindari kerumunan serta batasi aktifitas diluar luar.
” hari ini semua warga yang datang telah tervaksin dosis kedua dengan aman dan lancar, tanpa ada kendala yang berarti,”Ungkapnya.
Kegiatan vaksinasi dosis kedua tersebut sesuai jadwal yang telah ditentukan oleh Kodim 0732/Sleman dan dilaksanakan dengan tetap mengedepankan Protokoler Kesehatan Covid-19.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *