Danrem 072/Pamungkas Hadiri Pelantikan Pejabat Walikota Yogyakarta dan Bupati Kulon Progo

Yogyakarta. Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono, S.I.P., M. Si., menghadiri acara pelantikan pejabat Walikota Yogjakarta dan Bupati Kulon Progo yang dipimpin langsung oleh Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X. bertempat di Bangsal Kepatihan Yogyakarta, Minggu (22-5-2022).

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dalam sambutannya menyampaikan pelantikan ini berdasarkan Keputusan Mendagri Nomor 131.34-1176 tahun 2022 tentang pengangkatan pejabat Wali Kota Yogyakarta dan Nomor 131.34-1177 tahun 2022 tentang pengangkatan pejabat Bupati Kulon Progo.

Pelantikan dilakukan seiring berakhirnya masa jabatan Haryadi Suyuti-Heroe Poerwadi sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Yogyakarta serta pasangan Sutedjo-Fajar Gegana sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kulon Progo periode 2017-2022.

Penjabat Wali Kota Yogyakarta Sumadi, saat ini menjabat sebagai Asisten Sekda DIY Bidang Pemerintahan dan Administrasi Umum. Sedangkan Tri Saktiyana menjabat sebagai Asisten Sekda DIY bidang Ekonomi dan Pembangunan.

Pelantikan dilakukan oleh Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dengan pengucapan sumpah dan janji. Kedua pejabat juga mengucapkan pakta integritas untuk tidak akan melakukan Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KKN), serta harus bekerja secara trasparan, jujur, obyektif dan akuntabilitas.

Lebih lanjut Gubernur DIY menyampaikan kedua penjabat ini memiliki hak untuk melakukan mutasi dan pelantikan pejabat, serta mengeluarkan izin ataupun membatalkan perizinan baru. Namun khusus dalam pembahasan Raperda harus meminta persetujuan dan izin dari Kemendagri.

Sri Sultan Hamengku Buwono X juga mengingatkan kedua penjabat untuk terus mengawal upaya mencegah Covid-19 seperti yang sudah dilakukan pejabat sebelumnya dan program pengentasan kemiskinan di daerah.

“Pejabat yang baru dilantik juga harus segera bersinergi dan berkoordinasi dengan perangkat daerah yang sudah ada untuk menyukseskan agenda daerah.” pungkas Sri Sultan

Turut hadir dalam acara tersebut KGPA Paku Alam X (Wakil Gubernur DIY), Nuryadi, S.Pd (Ketua DPRD DIY), Katarina Endang Sarwestri, S.H., M. H (Kejati DIY), Brigjen Pol R. Slamet Santoso, S.H., S.I.K., (Wakapolda DIY), Hamdan Kurniawan, S.I.P., M.A (Ketua KPU DIY), Bagus Sarwono, S.Pd.Si., MPA (Ketua Bawaslu DIY), Beni Suharsono (Ka Bappeda DIY), Wiyos Santoso, S.E., M.Acc (Kepala BPKA DIY), Bupati dan Wakil Bupati Jajaran Propinsi DIY, Letkol Inf Arif Harianto (Dandim 0734/Kota Yka), Letkol Inf Nurwaliyanto (Dandim 0731/Klp) dan AKBP Idham Mahdi, S.I.K., M.A.P (Kapolresta Yogyakarta). (Penrem 072)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *