Danrem 072/Pmk memberikan pengarahan kepada jajaran tentang penanganan virus Covid-19

Dalam rangka pelaksanaan tugas membantu pemerintah memerangi perkembangan Virus Covid-19 di wilayah jajaran Korem 072/Pmk, Danrem 072/Pmk Brigjen TNI Muhammad Zamroni memberi pengarahan kepada seluruh Staf Korem, para Dandim jajaran dan Danyonif 403/WP serta Balak Aju Korem 072/Pmk. Pengarahan dilaksanakan melalui Vidio Conference dengan aplikasi Zoom, (Minggu, 05/04/2020).

Kegiatan pengarahan dengan video Conference memanfaatkan kemajuan teknologi berupa aplikasi Zoom ini dapat dilaksanakan kapan saja dan dimana saja tempatnya tidak harus di kantor dan dapat menggunakan HP saja, hal ini untuk menghindari kegiatan yang bersifat mengumpulkan anggota atau sosial distancing.

Sebelum pengarahan Komandan Korem, seluruh Dandim melaporkan tentang perkembangan penenganan Virus Covid-19 yang terjadi di wilayah masing-masing dan langkah-langkah penanganan yang sudah diambil oleh Dandim dan Kepala Daerah (Bupati/Walikota) di masing-masing wilayah, penanganan dampak ekonomi yang sudah ditimbulkan dengan adanya pandemi virus Covid-19 ini, demikian juga tentang penanganan para pemudik yang sudah datang terutama yang datang dari Jakarta maupun daerah lain yang merupakan daerah yang banyak terjangkit virus Covid-19.

Sementara itu dalam pengarahannya Danrem 072/Pmk Brigjen TNI Muhammad Zamroni menyampaikan bahwa saat ini tiap-tiap daerah sudah membentuk Gugus tugas penanganan virus Covid-19 baik mulai dari tingkat Provinsi, Kabupaten/Kota bahkan sampai tingkat RT yang melibatkan anggota kita.

Untuk itu bagi anggota yang terlibat dalam Gugus tugas terutama para Babinsa dilapangan agar selalu menjaga social distancing maupun fisical distancing. Para Babinsa juga agar ikut mengawasi seluruh warga baik pendatang maupun masyarakat setempat baik yang masih ODP maupun PDP dengan melibatkan RW/RT dan tokoh masyarakat yang ada.

Para Babinsa kita juga agar dapat mengedukasi dan mensosialisasikan kepada masyarakat agar tidak menolak apabila ada masyarakat yang meninggal karena terjangkit virus Covid-19 karena penanganan zenajah sudah dilakukan dengan prosedur yang aman oleh Rumah Sakit sehingga tidak akan menulari masyarakat lainnya.

Lebih lanjut orang nomor satu di Korem 072/Pmk menyampaikan agar sosial distancing juga benar-benar diterapkan juga oleh anggota kita dalam setiap kegiatan, demikian juga dengan penggunaan masker, para Babinsa dan petugas dilapangan harus selalu menggunakan masker dan bila perlu menggunakan APD pada kegiatan tertentu.

Mengakhiri pengarahannya Brigjen TNI Muhammad Zamroni menyampaikan apabila kita gagal dalam melaksanakan pengawasan kepada masyarakat baik yang ODP, PDP dan pemudik yang datang di wilayah kita, mungkin penularan Virus Covid-19 akan bisa lebih parah penyebarannya, ikuti terus perkembangan situasi yang terjadi di wilayah masing-masing, tegasnya.(Penrem072)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *