Gerakan Satu Hari di Rumah Saja Koramil 15/Klirong Bersama Tim PPKM Mikro Semprotkan Disiinfektan
KODIM 0709/KEBUMEN.Koramil 15/Klirong yang tergabung Satgas Kecamatan bersama Tim PPKM Mikro melakukan penyemprotan disinfektan yang bertempat di seluruh pasar di Wilayah Kecamatan Klirong,Kabupaten Kebumen,Minggu(18/7/2021).
Danramil 15/Klirong Kapten Inf Kartono, mengatakan dalam gerakan satu hari di rumah saja untuk mencegah penyebaran Covid-19, masyarakat diimbau untuk tidak bepergian,Pada saat itulah Koramil 15/Klirong yang tergabung Satgas Kecamatan bersama Tim Satgas PPKM Mikro melakukan penyemprotan disinfektan dengan sasaran Pasar Desa yang ada di Wilayah Kecamatan Klirong.
Danramil juga menambahkan, selain melakukan penyemprotan disinfektan pihaknya juga bersinergi dengan Forkopimcam, Pemerintah Desa dan Dinas Kesehatan,untuk kegiatan Penyemprotan disinfektan ini sudah 2(dua) kali semenjak di lakukan PPKM Mikro Darurat Berdasarkan SE Bupati no 443/1323 Tahun 2021 Tentang Gerakan Kebumen di Rumah Saja,” imbuhnya.(Pendim)