Kodim 0730/Gunungkidul Gelar Karya Bakti, Wujudkan Lingkungan Makodim yang Bersih dalam Rangka Peringatan Hari Juang TNI-AD ke-80.
GUNUNGKIDUL – Komando Distrik Militer (Kodim) 0730/Gunungkidul melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembersihan lingkungan Markas Kodim (Makodim) 0730/Gunungkidul. Kegiatan ini di selenggarakan sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat (TNI-AD) yang ke-80 tahun 2025 bertempat di halaman Makodim 0730/Gunungkidul di jalan Kesatrian No.03, Kalurahan Wonosari, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunungkidul. Selasa(09/12/2025)
Kegiatan Karya Bakti ini melibatkan seluruh personel Kodim 0730/Gunungkidul dan di fokuskan pada pembersihan area dalam dan luar Makodim, termasuk saluran air, taman, serta fasilitas umum lainnya. Aksi bersih-bersih ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang bersih, sehat, dan nyaman, sekaligus memupuk semangat gotong royong di antara prajurit.
Komandan Kodim (Dandim) 0730/Gunungkidul, Letkol Inf Roni Hermawan, menyampaikan bahwa kegiatan ini selaras dengan tema besar peringatan Hari Juang TNI-AD tahun 2025, yaitu dengan tema, “TNI AD Manunggal Dengan Rakyat Untuk Indonesia Bersatu, Berdaulat, Sejahtera, dan Maju”
“Karya Bakti ini bukan hanya sekadar kegiatan fisik membersihkan lingkungan, namun juga merupakan refleksi dari tema Hari Juang TNI-AD. Kami ingin menunjukkan bahwa keberadaan TNI-AD selalu berdampak positif, dimulai dari lingkungan terdekat, yaitu Markas Kodim,” ujar Dandim. “Semangat Manunggal Dengan Rakyat kami tunjukkan melalui kepedulian terhadap kebersihan lingkungan, yang merupakan tanggung jawab bersama,” tambahnya.
Di harapkan, melalui kegiatan Karya Bakti ini, semangat pengabdian dan kepedulian lingkungan dapat terus tertanam di setiap prajurit, serta memberikan contoh positif kepada masyarakat luas mengenai pentingnya menjaga kebersihan demi kesehatan dan keindahan lingkungan
