Kodim 0730 Gunungkidul Soft Launching Dapur Umum Makan Bergizi Gratis Untuk Anak-Anak
GUNUNGKIDUL- Gedung Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kondim 0730 Gunungkidul secara resmi beroperasi mulai Senin 17/02/2025. Acara berlangsung di halaman kantor PEPABRI sebelah barat Makodim 0730 Gunungkidul di Jln Kesatrian No.02 Kalurahan Wonosari, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunungkidul. Kemudian baik oleh Dapur BGN maupun Dapur Mandiri.
Soft Launching dapur umum di hadiri oleh Bupati Gunungkidul beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Gunungkidul. Peresmian dapur umum itu ditandai dengan pemotongan pita dan pelepasan mobil Distribusi pembagian makan siang gratis untuk anak-anak sekolah.
Dalam sambutannya Komandan Kodim 0730 Gunungkidul Letkol Inf Roni Hermawan mengatakan, untuk tahap awal pembagian makan siang gratis, baru dilakukan di Kapanewon Wonosari. Jumlah total pembagian makan siang gratis kali ini untuk Kapanewon Wonosari sejumlah 1.151 Siswa dan yang berada di Kapanewon Tepus melayani sejumlah 3.000 Siswa terbagi menjadi 30 titik, yang terbagi mulai dari kelompok bermain Paud sampai dengan SMA.
“Makanan gratis ini di bagikan setiap hari, mulai Senin sampai Jumat. Secara bertahap, makan siang gratis ini diberikan kepada seluruh siswa di Kabupaten Gunungkidul, baik negeri maupun swasta,” jelasnya.
Dandim Gunungkidul mengatakan, terus memantau makanan yang dibagikan benar-benar memenuhi standar gizi. Menu makanan tiap harinya juga harus bervariasi, agar tidak membosankan, sehingga akan di habiskan.
“Makanan itu harus memenuhi standar gizi dan menunya harus ganti-ganti, supaya dihabiskan, karena untuk memenuhi kebutuhan gizi anak,” katanya. Pemda Gunungkidul juga akan memastikan bahan baku untuk makan siang gratis ini berasal dari lokal, seperti beras, ikan, daging, ayam, telur, bawang merah dan sayur-sayuran.
Demikian pula untuk buah-buahan juga agar di ambil dari buah lokal. Tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan pelaku UMKM maupun petani di Kabupaten Gunungkidul. “Supplier bahan makanan itu harus dari Gunungkidul dan bila bahan makanan itu ada di Gunungkidul, maka harus di ambil dari Gunungkidul,” katanya.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Bupati Gunungkidul(H. Sunaryanta), Letkol Inf Roni Harmawan (Dandim 0730/Gunungkidul), AKBP Ary Murtini., S.I.K.,M.Si (Kapolres Gunungkidul), Simpul Oktavianto, SH, MH (Korwil Binda DIY), Endang Sumiarni (Ketua DPRD Gunungkidul), Danmen TNI AU Gading (Mayor Lek Marwan Purnomo), Johan Eko Sudarto, S.Sos., MH (Kabankesbangpol Gunungkidul), Kejari Kab. Gunungkidul (Jarun Setiawan), Para Kadis Kab. Gunungkidul, Kepala OPD Kab. Gunungkidul, Para Danramil Kodim 0730/Gunungkidul, Panewu dan Lurah Wonosari, Ketua DPC Pepabri Gunungkidul (Mayor Inf. Purn Marsimin) (Pen0730GK)