Koramil 04 Karanganyar Bersama Tim PPKM Mikro Desa Grenggeng Laksanakan Trakching Warga Terpapar Covid 19

Bertempat di Rumah Karantina Rt 02 Rw 08 Dukuh Kaliselang Desa Grenggeng Kecamatan Karanganyar, Babinsa Koramil 04 Karanganyar Sertu Warisno bersama Bhabinkamtibmas dan tim PPKM Mikro Desa Grenggeng serta tim dari Puskesmas Karanganyar melaksanakan kegiatan traching, sosialisasi dan edukasi kepada pasien terpapar covid 19 an.  Ari Kurniawan dan Budi Pranowo.

Adapun Personel yang melaksanakan traching, sosialisasi dan edukasi antara lain Babinsa Koramil 04 Karanganyar Sertu Warisno, Bhabinkamtibmas Aipda Sulistiyono, Tim Puskesmas Karanganyar, dr Nurdiyanah dan Ibu Sindhi Bella Indika, Bidan Desa Ibu Sri Rahayu Amd.Keb, Perangkat Desa Grenggeng Bpk Salim, kader Desa Grenggeng, Karangtaruna Desa Grenggeng, dan Ketua Rt 04/04 Desa Grenggeng.

Adapun kegiatan yang dilaksanakan meliputi Sosialisasi dan Edukasi Protokoler Kesehatan kepada Keluarga Pasien dan lingkungan, Menyarankan untuk selalu menjaga imun tubuh,dan menerapkan 5 M, serta melaksanakan traching kepada keluarga terpapar covid 19 diantaranya Sdr. Ari Kurniawan, 21 th, dan Sdr. Budi  Pranowo, 20 th keduanya beralamat di RT 04/04 Desa Grenggeng kecamatan Karanganyar.

Untuk pelaksanaan isolasi mandiri kepada kedua pasien tersebut yakni Sdr. Ari Kurniawan, 21 th, dan Sdr. Budi  Pranowo, 20 th akan dilaksanakan selama 14 hari terhitung mulai tanggal 09 Juni 2021 sampai dengan tanggal 23 Juni 2021, bertempat di Rumah Karantina Rt 02 Rw 08 Dukuh Kaliselang Desa Grenggeng Kecamatan Karanganyar.

Kegiatan traching, sosialisasi dan edukasi kepada pasien terpapar covid 19 an.  Ari Kurniawan dan Budi Pranowo berjalan tertib, aman dan lancar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *