Koramil 09/Kutowinangun Pantau Pelaksanaan Vaksininasi Pelayanan Publik
Anggota Koramil 09/Kutowinangun bersinergi dengan personil Polsek Kutowinangun melaksanakan kegiatan pendampingan Vaksinasi tahap ke 2 dengan sasaran pelayanan publik se-Kecamatan Kutowinangun di Pendopo Kecamatan Kutowinangun Kabupaten Kebumen, Rabu (24/03/2021).
Pendampingan Vaksinasi Sinovac kepada pelayanan publik seperti guru, instansi UPT Kutowinangun dan seluruh perangkat desa se-Kecamatan Kutowinangun ini merupakan perintah langsung dari Danramil 09/Kutowinangun Kapten Cba Hari Supriyanto melalui para Babinsanya untuk melaksanakan pendampingan Vaksinasi yang diselenggarakan di pendopo kecamatan Kutowinangun, dengan harapan terbentuknya kekebalan kelompok (Herd immunity) para pelayan masyarakat saat melaksanakan tugas, mengingat dimasa pandemi ini masih banyak warga yang rentan virus Corona, seperti Lansia dan anak-anak.
Danramil 09 Kutowinangun juga menjelaskan, Sebagaimana sesuai jadwal mereka, hari ini adalah hari kedua pemberian vaksinasi, pendampingan dan pengamanan dilaksanakan agar kegiatan tersebut berjalan dengan tertib, lancar dan aman, tanpa ada hambatan sekecil apapun,” Tegasnya.
Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Sertu Hendy menyampaikan dan membenarkan bahwa kegiatan pengamanan tersebut, merupakan perintah langsung dari Danramil 09/kutowinangun,
“Sesuai jadwal, hari ini merupakan kelanjutan pelaksanaan vaksinasi bagi para tenaga kesehatan di wilayah kerja puskesmas Kutowinangun, yang sebelumnya telah dilaksanakan vaksinasi gelombang pertama, dan hari ini kelanjutannya. Kami anggota Babinsa sebagaimana perintah pimpinan, ikut aktif melaksanakan kegiatan pendampingan bersama anggota Polsek Kutowinangun. Pelaksanaan vaksinasi hari inipun berjalan lancar, tertib dan juga aman, tanpa ada hambatan sekecil apapun,” Pungkasnya.