Koramil 11/Kraton Memanfaatkan Lahan Sekitar Untuk Tanaman Hidroponik
Yogyakarta – Dukung program ketahanan pangan Koramil 11/Kraton Kodim 0734/Kota Yogyakarta manfaatkan lahan yang berada di sekitar halaman Koramil dengan tanaman hidroponik. Penguatan ketahanan pangan melalui pemanfaatan lahan kering bisa jadi upaya untuk kemandirian pangan sebagai tindak lanjut dari program Pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan nasional secara menyeluruh. Selasa (6/5/2025).
Danramil 11/Kraton Mayor Cpm (K) Septi Rahmawati, SH.,M.H., menjelaskan bahwa Koramil berupaya penuh melalui program dari komando atas untuk pemanfaatan lingkungan sekitar kantor sebagai lahan ketahanan pangan dan sudah lama dilaksanakan. Hal ini juga untuk mendorong warga masyarakat untuk melakukan budidaya tanaman di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing.
Berbeda dengan wilayah di pedesaan, di daerah perkotaan pada umumnya merupakan lahan dan tidak bisa di tanami lahan pertanian karena kondisinya yang tidak memungkinkan. Namun demikian, dengan metode tanaman hidroponik ini bisa menjadi pilihan untuk membuat hasil pertanian bisa dilakukan dengan pemanfaatan lahan yang ada,” jelasnya.
”Melalui pemanfaatan lahan minimalis menjadi produktif dapat meningkatkan jumlah produksi pangan sehingga mengurangi beban konsumsi bahan pokok agar menciptakan kemandirian pangan dan tidak lagi bergantung pada suplai dari luar maupun negara lain sehingga terciptanya wilayah yang produktif akan lebih cepat tercapai,”pungkas Mayor Cpm (K) Septi Rahmawati, SH.,M.H.