Koramil 13/Seyegan Salurkan Bantuan Beras Untuk Ponpes
Komandan Koramil 13/Seyegan Kodim 0732/Sleman Kapten Inf Sujana di dampingi perwakilan Babinsa menyerahkan bantuan berupa Beras dari Kodim 0732/Sleman kepada Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Falaq, Pondok Pesantren Harjono Sastro, Pondok Pesantren Cibuk Lor dan Panti Muhammadiyah Seyegan yang ada di wilayah Kapanewon Seyegan. Minggu (25/07/2021).
Dalam penyerahanya, Danramil 13/Seyegan Kapten Inf Sujana mengatakan, kegiatan baksos tersebut sebagai wujud kepedulian TNI terkait adanya pandemi Covid-19″serta meringankan beban dan bisa memenuhi kebutuhan pokok, terutama di bidang pangan.
“Kebutuhan khusus untuk di panti asuhan anak yatim tersebut perlu diperhatikan,”ujar Danramil.
Tujuan lain adalah, ingin membantu meringankan beban pengurus panti asuhan Yatim dan Dhuafa.“Semoga dengan adanya kegiat ini dapat bermanfaat bagi anak anak yatim serta mewujudkan Kemanunggalan TNI dan rakyat,”.
Pada Kesempatanya Pula, Danramil, Kapten Inf Sujana juga berpesan agar senantiasa berdoa Jangan bosan untuk selalu menaati protokol kesehatan.
Sementara itu, KH Zabani Ketua Panti Asuhan Miftahul Falaq, Bpk. Heri Yanto Rukyamto Pengasuh Panti Asuhan Harjono Sastro, Bpk Fatih Santoso Pengasuh Pondok Pesantren Cibuk Lor, H.Sutarto.Spd Pengasuh Panti Muhammadiyah Seyegan yang menerima bantuan beras mengucapkan terima kasih kepada Kodim Sleman kususnya Koramil 13/Seyegan.
“Jazakumullah Khoiron khasiro, terima kasih saya ucapkan kepada Koramil Seyegan Kodim 0732/Sleman, semoga bantuan ini bermanfaat buat anak-anak yatim,”pungkas para pengasuh.(Pendim 0732/Sleman)