Korem 072/Pamungkas Gelar Doa Bersama Dalam Rangka Hari Juang TNI AD Tahun 2022
Yogyakarta. Korem 072/Pamungkas melaksanakan doa bersama dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke-77 tahun 2022 bertempat di Masjid Al Hidayah Makorem 072/Pamungkas, Jalan Reksobayan No. 4, Ngupasan, Gondomanan, Kota Yogyakarta. Kamis, (15/12/2022).
Kegiatan doa bersama diikuti seluruh Prajurit dan PNS Makorem 072/Pamungkas, diawali dengan melaksanakan sholat Dzuhur berjamaah, pembacaan surat Yasin, tahlil dan dilanjutkan doa yang dipimpin oleh Kabintal Korem 072/Pamungkas Kapten Cba Saryanto.
Kabintal Korem 072/Pamungkas Kapten Cba Saryanto dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa doa bersama ini bertujuan untuk mendoakan para Pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan kemerdekaan dan mendoakan saudara-saudara kita yang terdampak bencana alam.
Adapun peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat diperingati setiap tanggal 15 Desember. Sedangkan Hari Juang TNI AD dilatarbelakangi oleh sebuah peristiwa bersejarah pada pertengahan bulan Desember 1945 di Ambarawa dengan pertempuran yang biasa disebut Palagan Ambarawa, dipimpin oleh Jenderal Besar Soedirman dengan menggunakan taktik Supit Urang.
“Peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat kali ini kita selenggarakan secara sederhana ditengah suasana keprihatinan dan empati yang mendalam kepada saudara-saudara kita yang tertimpa musibah bencana alam di berbagai daerah. Oleh karenanya, rangkaian kegiatan peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat ke-77 tahun 2022 ini kita isi dengan doa bersama dan penyaluran bantuan kemanusiaan bagi korban musibah bencana alam,” ucapnya.
Tema Hari Juang TNI Angkatan Darat tahun 2022 adalah “TNI Angkatan Darat di Hati Rakyat” yang merepresentasikan visi dan komitmen TNI AD untuk senantiasa manunggal dengan rakyat serta menempatkan kepentingan rakyat dan Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai prioritas tertinggi dalam setiap pelaksanaan tugas dan pengabdian pada bangsa dan Negara. (Penrem 072/Pmk).