Korem 072/Pamungkas Menerima Peralatan Fitnes Dari Bapak Kasad

Yogyakarta, Minggu (14/06/2020). Dalam rangka meningkatkan kebugaran dan kesemaptaan prajurit, Korem 072/Pmk menerima satu set peralatan Fitnes dari Bapak Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa, Peralatan Fitnes dikirim langsung dari Jakarta menggunakan kendaraan Truk dari Ditbekangad.

Danrem 072/Pmk Brigjen TNI Ibnu Bintang Setiawan mengatakan dengan adanya bantuan peralatan Fitnes dari Bapak Kasad kepada Korem  072/Pmk tentunya mempunyai tujuan untuk membentuk Prajurit – Prajurit Korem 072/Pmk  yang memiliki fisik prima, jiwa yang sehat dan etos kerja yang tinggi, terutama pada saat sekarang musim Pandemi Covid-19 ini prajurit sangat membutuhkan kondisi fisik yang prima dalam rangka membantu Pemda dalam kegiatan sehari-hari untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Dengan adanya peralatan Fitnes ini tentunya memerlukan ruangan yang representatif, untuk itu kita manfaatkan ruangan yang ada yaitu ruang garasi  kita manfaatkan menjadi ruang Fitnes, karena ruangan ini cukup luas, demikian ungkap Brigjen TNI Ibnu Bintang Setiawan, S.I.P.,M.M., ketika menerima peralatan Fitnes dari Kasad tersebut.

Danrem juga tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kasad yang telah memberikan dukungan alat Fitnes kepada Korem 072/Pmk, ini merupakan bentuk perhatian Bapak Kasad kepada Korem 072/Pmk,  semoga dengan adanya perlengkapan Fitnes ini dapat membentuk fisik Prajurit yang prima, jiwa yang sehat dan etos kerja yang tinggi. Alat Fitnes yang diberikan oleh Bapak Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa sangatlah bermanfaat guna menunjang kebutuhan Prajurit dalam berolahraga agar memiliki fisik prima dan dapat mendukung pelaksanaan tugas kedepan.

Sebagai seorang prajurit yang mempunyai tugas dan tanggungjawab yang besar dalam tugas pertahanan Negara maka dituntut memiliki fisik yang prima untuk melindungi segenap Bangsa Indonesia dan seluruh  tumpah darah bangsa Indonesia, ungkap Danrem.(Penrem072Pmk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *