Korem 072/Pamungkas Terima Sosialisasi Produk-Produk Bank Rakyat Indonesia
Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan Prajurit dan PNS Korem 072/Pamungkas menerima sosialisasi produk-produk Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang diikuti oleh anggota Makorem 072/Pamungkas sebanyak 100 orang bertempat di Aula Sugiono Makorem 072/Pamungkas, Jl. Reksobayan No.4, Ngupasan, Gondomanan, Yogyakarta. Kamis ( 25/8/2022).
Dalam sambutan Komandan Korem (Danrem) 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono, S.I.P., M.Si yang disampaikan oleh Kasipers Kasrem 072/Pamungkas Kolonel Inf Wawan Indaryanto, S.Pd. untuk meningkatkan kesejahteraan prajurit dan PNS Korem 072/Pamungkas telah bekerjasama dengan BRI Cabang Pembantu UGM Yogyakarta meliputi payroll pembayaran gaji dan kredit pegawai. BRI sebagai salah satu Bank milik pemerintah yang terbesar di Indonesia, juga memiliki berbagai macam produk yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh anggota Korem 072/Pamungkas.
“Bank Rakyat Indonesia akan menyampaikan sosialisasi produk-produk unggulan kepada Prajurit dan PNS Makorem 072/Pamungkas berupa sosialisasi Asuransi Mikro Proteksi Aman (Pijar), Kredit Briguna BRI dan Fasilitas Kredit KPR BRI. Tegas Kasipers Kasrem 072/Pmk
I Bagus Margono Mukti, S.E selaku Manajer Bisnis Kecil BRI Kantor Cabang Pembantu UGM Yogyakarta mengucapkan terima kasih atas waktunya, sehingga BRI bisa memberikan sosialisasi produk-produk unggulanya untuk diketahui oleh Prajurit dan PNS Makorem 072/Pamungkas.
Lebih lanjut I Bagus Margono Mukti menyampaikan untuk program Asuransi Mikro Proteksi Aman (Pijar) bisa untuk memberikan manfaat santunan harian rawat inap rumah sakit, penggantian biaya operasi akibat sakit, santunan meninggal dunia akibat kecelakaan dan santunan cacat tetap karena kecelakaan. Untuk program Kredit Briguna BRI ada program promo tahun 2022 dengan suku bunga kurang (SBK) mulai 9 %, sedangkan program Fasilitas Kredit KPR BRI bisa untuk pembelian rumah baru/second, take over/take top up, renovasi rumah dan refinancing.
Turut hadir dalam kegiatan sosialisasi Dandenma Korem 072/Pamungkas, Kapen Korem 072/Pamungkas, para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Makorem 072/Pamungkas,