Malam Libur Akhir Pekan, Anggota Koramil 03/Turi Patroli Wilayah
Sleman — Untuk mencegah timbulnya tindak kriminalitas,dan Cegah Covid 19″ kesigapan Tim Patroli dari Koramil 03/Turi kodim 0732/Sleman bersama Polsek serta trantib kapanewon Turi terus ditingkatkan,seperti malam ini tim patroli menyusuri Wilayah binaan di Jl.Turi -Tempel, Sabtu (21/8/2021) Malam.
Koptu Aris yang mengikuti patrolinya mengungkapkan, selain memfokuskan sasaran di objek vital dan tempat tongkrongan kawula Muda,Tim patroli ini juga menyasar warung makan menghimbau baik penjual atau pengunjung untuk menjaga dan ikuti anjuran Protokol kesehatan cegah Covid19″.
Sedangkan Rute patroli malam ini hingga wilayah pedesaan.ini sebagai upaya untuk mencegah timbulnya kriminalitas maupun gangguan Kamtibmas lainnya, Apalagi ini merupakan malam Libur akhir pekan/Malam Minggu sebagai antisipasi adanya warga yang keluar malam hanya untuk sekedar nongkrong,”kata Koptu Aris di sela patroli tersebut.